Reformasi Birokrasi

Reformasi birokrasi adalah perubahan pola pikir (mindset) dan budaya kerja (culture set) aparatur negara dan merupakan suatu upaya untuk melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan terutama menyangkut aspek-aspek kelembagaan (organisasi), ketatalaksanaan (business process) dan sumber daya manusia aparatur.

Komitmen

Untuk mensukseskan Reformasi Birokrasi di BMKG

Reformasi Birokrasi akan mengantarkan BMKG sebagai global player yang menjadi rujukan internasional. Oleh karena itu semua komponen BMKG harus memberikan peran maksimal untuk kesuksesan reformasi birokrasi di BMKG

Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc., Ph.D.

Kepala BMKG

Sekretariat Utama siap menjadi motor penggerak kesuksesan Reformasi Birokrasi di BMKG menuju world Class Birokrasi di tahun 2025

Ir Dwi Budi Sutrisno, M.Sc

Sekretaris Utama BMKG

Reformasi Birokrasi adalah suatu keharusan, menuju Kedeputian Bidang Meteorologi BMKG yang agile, clean and good government, dan berkelas dunia.

Guswanto, M.Si

Deputi Bidang Meteorologi

Dengan tekad memberikan layanan informasi Iklim yang Cepat, Tepat, mudah dipahami dan menjangkau seluruh negeri, Kami siap menjadi ASN BerAKHLAK

Dr. Ir. Dodo Gunawan, DEA

Plt. Deputi Bidang Klimatologi

Dengan semangat Reformasi Birokrasi Kedeputian Geofisika akan semakin sigap dalam melayani dan mengawal keselamatan masyarakat serta mendukung kesuksesan pembangunan nasional

Dr. Suko Prayitno Adi, M.Si

Deputi Bidang Geofisika

Siap berkomiten penuh dalam melaksanakan Reformasi Birokrasi menuju BMKG World Class, Society 5.0 dengan ICT yang handal dan terpercaya.

Dr. Ir. Muhamad Sadly, M.Eng

Deputi Bidang Instrumentasi, Kalibrasi, Rekayasa dan Jaringan Komunikasi